Guide to Trakteer

                                                                                                  source: trakteer.id


Gimana sih cara pake Trakteer?

Halo-halo, belakangan ini saya sedang mencoba memonetisasi sebagian karya saya via Trakteer. Nah, postingan ini dibuat untuk para pembaca yang mungkin kebingungan ketika menggunakan Trakteer. Jadi langsung aja ini FAQ-nya:


════════════════════════════

Daftar isi:

1) Cara Nge-Trakteer

2) Cara Akses Rewards + Login di Trakteer

3) Sistem Harga untuk Akses Rewards

4) Masa Berlaku Rewards

5) Cara Beli di Trakteer Shop

6) Alasan Abiguellix Bikin Trakteer

7) Apa Saja Isi Akun Trakteer Abiguellix


══════════════════════════════════



1) Cara Nge-Trakteer?

Kalau cuma mau nge-Trakteer doang (tanpa klaim rewards) gampang banget ya. Nggak perlu login, tinggal tekan aja tombol "Trakteer" yang warna merah gede itu terus isi deh formulirnya sama besaran unit yang mau kalian kasih. Trakteer-an kalian bakal langsung masuk kok, jadi nggak perlu pakai acara login. Ini jatuhnya kalian kayak sekadar bersedekah ke saya, lmao.



2) Cara Akses Rewards?

Rewards di akun Trakteer saya itu biasanya adalah chapter-chapter bonus dari cerita-cerita saya di Wattpad.

Kalau kalian mau mengakses rewards, baik yang free maupun yang berbayar, maka kalian perlu login ke Trakteer. Sebenarnya kalian tetap bisa nge-Trakteer dulu baru login, cuma saya lebih menyarankan untuk login dulu aja. Begini caranya:

  1. Login ke Trakteer. Bisa menggunakan Google/Facebook. Atau kalau kalian mau register sebagai akun supporter, silakan pilih sign up. 
  2. Setelah masuk ke akun kalian, tinggal cari laman Trakteer Abiguellix lalu langsung buka saja rewards-nya (untuk yang gratis).
  3. Untuk rewards yang berbayar, silakan masukkan unit Trakteer yang perlu dibayar dulu, kemudian next untuk pilih metode pembayaran. Setelahnya akan langsung dialihkan ke laman pembayaran sesuai metode yang kalian pilih. 
  4. Setelah pembayaran selesai, kalian langsung bisa akses rewards-nya dari Profil > Menu Supporter > My Rewards.



Cuma, kalau kalian terlanjur udah bayar tanpa login dulu, maka bakal begini:




Pastikan email yang kalian isi di form-nya itu masih aktif dan bisa kalian akses. (Saya lebih menyarankan pakai Gmail aja ya). Setelah membayar, kalian bakal dilanjut ke laman kayak gini:



Laman "Menunggu Pembayaran" ini memang suka lama loading-nya. Jadi tunggu aja 1-3 menit sampai pembayaran kalian dinyatakan berhasil. Kalaupun tetap nggak kunjung dapat notifikasi bahwa pembayarannya berhasil, jangan panik ya. Memang suka ogeb gitu dia ini. Langsung balik lagi aja ke halaman login Trakteer, terus silakan masuk menggunakan Google. Dan pilih alamat email yang kalian pake waktu nge-trakteer tadi buat login.



Kalau udah masuk ke akun Trakteer-nya, silakan cari di  Profil > Menu Supporter > My Rewards. Kalau kalian udah bayar, harusnya sih langsung ada rewards-nya di sana dan bisa diakses. Tapi kalau tetap nggak muncul juga bisa langsung hubungi saya aja ya. Bakal dibantuin sampai tuntas kok, tenang aja.





3) Apa setiap 1 Rewards Harganya 1 Es Kul-Kul??? 


Enggak ya, ges.

Jadi, di Trakteer itu sistem klaim rewards-nya kayak per-tier gitu. Per-unit. 

Nah, unit di Trakteer saya itu namanya es kul-kul (hahah). 

1 tier = 1 unit = 1 es kul-kul.

Jadi, setiap 1 es kul-kul (1 unit) yang kalian trakteer ke saya, kalian bisa membuka semua rewards yang harganya 1 es kul-kul. Alias semua rewards yang ada di tier 1. Jadi kalian nggak perlu membayar 1 es kul-kul untuk setiap satu rewards ya. (Kecuali kalau kalian memang mau).

Nah, kalau kalian trakteer 2 es kul-kul ke saya = bisa buka rewards yang ada di tier 2 ditambah dengan semua rewards yang ada di tier 1 tadi.




Kalau kalian trakteer 3 es kul-kul? Maka bisa buka semua rewards yang ada di tier 3 + tier 2 + tier 1. Dan begitu seterusnya ya.




4) Rewards-nya Bisa Diakses Sampai Kapan? 
 
Bisa diakses selama satu bulan ya.

Jadi, rewards di Trakteer itu sistemnya nggak bisa di-download atau dimiliki permanen. Cuma bisa diakses aja. Dan masa akses rewards ini dihitung 30 hari semenjak kalian nge-trakteer. Jadi silakan dibaca semua konten rewards yang bisa kalian akses sebelum lewat sebulan ya, biar nggak mubazir gitu trakteerannya wkwk. Soalnya kalau sudah lewat sebulan, maka perlu melakukan trakteer lagi buat mengakses ulang rewards-nya.



5) Apa Lagi Itu Trakteer Shop?

Berbeda dengan rewards, karya-karya yang dijual di Trakteer Shop itu sifatnya one-time purchase ya. Jadi cukup dibeli sekali dan bisa diakses selamanya. Konsepnya memang kayak jualan biasa aja ini. Beda dengan rewards yang konsepnya lebih mendekati subscription ataupun apresiasi dari creator ke orang-orang yang udah mau kasih support ke kita lewat Trakteer. 

Karya-karya yang dijual di Trakteer Shop juga bisa dibeli dengan login ke Trakteer ya. Caranya begini:


1. Kunjungi profil Abiguellix di Trakteer. Klik bagian "View Shop".




2. Silakan pilih produk yang kalian inginkan, kemudian klik "Beli". Kalian akan langsung dialihkan ke halaman pembelian. Silakan pilih metode pembayaran yang ingin digunakan.




3. Silakan lakukan pembayaran. Setelah berhasil, tampilannya akan seperti gambar di bawah. Silahkan klik di bagian "My Product Library" untuk mengakses produk yang kalian beli. 






6) Kenapa Sih Lu Pake Bikin Trakteer Segala, Bi???

Buat dijadiin side hustle hahah. Sebenarnya malah udah lama kepikiran mau bikin Trakteer buat coba monetisasi sebagian kecil karya saya. Cuma ya kelupaan terus ((pikun seperti biasa)).  Untungnya kemarin ada pembaca yang tiba-tiba nanyain terkait hal ini karena berniat tipping sebagai apresiasi buat saya. Dan akhirnya jadi juga saya bikin akun Trakteer ini.

Sekadar penjelasan singkat kalau aja ada yang belum ngeh sama konsep Trakteer:

Trakteer adalah platform yang disediakan bagi supporter (penikmat karya) untuk dapat memberi dukungan materi kepada creator (pencipta karya). Karya dalam konteks ini bisa dalam bentuk apa pun; baik tulisan, komik, ataupun multimedia kayak fotografi, video, audio, dan streaming. Dukungan yang diberikan supporter juga bisa dalam bentuk berlangganan atau membeli konten maupun memberi tips. 

Yaa, mirip-mirip lah sama KaryaKarsa, Patreon, Ko-Fi, dan sejenisnya. Intinya ini platform bertujuan membantu creator untuk mencari cuan dari karya mereka.



7) Jadi, Apa Aja Aktivitas Lu Di Trakteer, Bi?

Ngamen sih, kurang lebih wkwk /jk. 

Rencananya sih ya nulis juga. Sejauh ini saya berencana mengisi akun Trakteer ini dengan potongan-potongan karya selingan dari karya utama yang ada di Wattpad. Karya selingan ini dapat berupa alternatif plot, ekstra chapter, plot yang sudah di-scrap atau tidak jadi digunakan ke dalam cerita asli, crackpair ((masih dipertimbangkan))alternate-ending, dan sejenis eksplorasi lainnya baik canon maupun non-canon. Oh, sama juga berencana menulis cerpen atau cerita-cerita lepasan juga di Trakteer. Ditunggu aja ya, kalau kalian tertarik heheh.



Oke, demikian teks prosedural ini saya buat. Semoga cukup membantu ya. Maaf kalau dipostingnya rada telat wkwkw. Sebenarnya dari awal udah saya drafting sih panduan buat menggunakan Trakteer ini, cuma lama nggak saya kelar-kelarin. Terus tiba-tiba kemarin ada beberapa orang yang reach saya karena ada kendala waktu mau akses rewards, jadilah saya buru-buru merampungkan panduan ini.

Kalaupun masih tetap ada kendala terkait Trakteer, silakan langsung tanya ke saya aja, boleh via Wattpad atau ke DM Instagram sekalian aja biar lebih gampang. Terima kasih sudah menyimak panduan ini dan terima kasih juga buat kalian-kalian yang sudah memberikan saya dukungan di Trakteer. Kalian juga bisa langsung mengakses profil Trakteer saya pada tombol di bawah artikel ini. See you guys around!







Komentar

Postingan Populer